CARA MUDAH MEMBUAT SINOPSIS FTV Oleh : Endik Koeswoyo


CARA MUDAH MEMBUAT SINOPSIS FTV 
Oleh : Endik Koeswoyo

Dear Teman-teman anggota JPI, berikut saya postingkan sebuah tulisan bagiamana membuat Sinopsis FTV atau Bioskop Indonesia yang mudah dan enak. Sinopsis adalah peluru, sinopsis adalah ujung tombak, dari sinopsis satu atau dua halaman itulah yang akan menjadi penentu ide cerita kita akan diterima atau tidak. Jadi perhatikan baik-baik bagaimana membuat sinopsis yang unik dan menarik sehingga diterima pihak Production House atau pihak Televisi.




Jadi silahkan di ikuti langkah-langkah sederhananya sebagai berikut.

1. Membuat Sinopsis jangan terlalu panjang, 2 sampai 3 halaman saja, usahakan 2 halaman sudah cukup.

2. Unsur utama sinopsis standar adalah 3 Babak 8 Skuence, di Mana ada 3 masalah

utama (3 babak) 1. Pengenalan, 2. Konflik dan yang ke 3 adalah Ending.

3. Ada 6 unsur penting harus ada, saya menyebutnya ASDIBIMEGA (Apa, Siapa,

Dimana, bilamana, mengapa, dan bagaimana. Nah intinya sebuah sinopsis mampu

menjawab 6 pertanyaan tersebut.

-Apa? Apa sebeneranya yang terjadi? Ini pokok masalahnya.

-Siapa? Siapa saja tokohnya?

-DImana? Dimana sih kejadian ini? Sebuah kampung? Sebuah desa? Atau sebut saja

ini adalah setingnya.

-BIlamana? Kapan kejadian itu berlangsung? Menjelaskan tentang waktu demi waktu

kejadian.

-MEngapa semuanya terjadi? Pasti ada sebab akibatnya.

-BaGAimana? Nah ini hanya masalah ending, bagaimana akhirnya?

Sebenarnya tidak begitu sulit dalam membuat sinopsis, hanya saja butuh kejelian dalam menyusun rangkaian cerita. Berikut ini adalah contoh sinopsis yang pernah saya buat dan di terima oleh Production House dan Pihak Televisi.







Sinopsis
Bioskop Indoesia Premire
TRANS TV

“PUTRI MATAHARI”
Ide Cerita & Skenario
 Endik Koeswoyo



PEMAIN INTI:
1. LIAN (Putri Matahari) 24 tahun, Mahasiswi, keturuan Dewa Matahari. Konon kakeknya bernama SHAIMING yang artinya Sinar Matahari.
2. PANGERAN LEI (Pangeran Guntur) 25 Tahun, putra Mahkota Kerajaan Langit Barat, pengatur hujan.
3. PENGARAN FENG (Pangeran Angin) 26 tahun. Putra Mahkota kerajaan Langit Timur, pengatur angin.
4. PANGLIMA HAIYAN 27 tahun, pengawal setia Pangeran FENG. Turun ke bumi bersama pangeran FENG untuk menggagalkan rencana Pangeran LEI membawa Putri LIAN ke langit.
5. RICO (25 tahun) teman kuliah LIAN, naksir sama LIAN.
6. AINI, (24 tahun)sahabat LIAN, teman kuliah LIAN yang tinggal di rumah LIAN.
FIGURAN:
1.  RAJA LONG RAJA KERAJAAN LANGIT BARAT, AYAH PANGERAN LEI.
2.  TABIB KERAJAAN LANGIT BARAT(2 orang)
3.  PENGAWAL RAJA LONG/PRAJURIT ISTANA LANGIT(10-20 orang)
4.  Teman Kuliah LIAN (5-10 orang)

SET LOKASI
1. KAMAR TIDUR RAJA LONG di kerajaan Langit, set Kerajaan Langit.
2. Rumah LIAN, adegan akan banyak di sekitar rumah ini.
3. Rumah AINI, untuk persembunyian LIAN dan Pangeran LEI saat dikejar-kejar musuh.
4. Kampus, untuk iteraksi semua pemain.
5. Kantin Kampus.
6. Café
7. Jalanan, untuk beberapa adegan action, kejar-kejaran, atau perkelahian.


 Sinopsis(hanya 2 halaman word, font Courire New spasi 1)

Pangeran LEI (Pangeran Guntur –LEI- artinya Guntur) 25 tahun mendapat tugas berat untuk mencari "Putri Matahari" satu-satunya orang dari Bumi yang bisa mencabut anak panah yang menancap di dada Raja LONG (-LONG- artinya Naga) penguasa Kerajaan Langit Barat, kerajaan pengendali hujan, Sang Naga (Long) sedang dalam keadaan ktitis dikarenakan setelah peperangan dengan Kerajaan Langit Timur, kerajaan pengendali angin Raja Long terkena panah sakti dari musuh. Di kamar Raja Long, 2 orang tabib istana tidak mampu mengobati Raja Long, satu-satunya cara agar Raja Long selamat dan adalah dengan mencabut anak panah yang menancap di dada Sang Raja, dan yang bisa melakukan itu hanyalah “Putri Matahari” yang berada di Bumi. Sehingga dengan nafas tersengal-sengal hampir mati, Raja Long memerintahkan Pangeran LEI untuk turun ke bumi bersama hujan esok pagi. Pangeran Lei yang sehari-hari bertugas mengatur hujan ini akhirnya berangkat ke Bumi, mencari “Putri Matahari”. Pangeran akan segara berangkat, membawa manusia dari Bumi ke Kerajaan langit bukan hal sulit baginya. Tetapi kedua tabib bilang tidak mudah, karena “Putri Matahari” harus iklas dan rela di bawa dari Bumi, karena jika Putri Matahari tidak mau, Pangeran LEI tidak akan sanggup memaksa Putri Matahari.
Keesokan harinya, bersama hujan dan kilatan petir dan suara Guntur yang menggelegar Pangeran LEI muncul di bumi. Pangeran LEI turun dari langit tepat di depan rumah LIAN. Akhirnya Pangeran LEI menemukan LIAN “Putri Matahari” yang dicarinya. LIAN kaget ada orang aneh, hujan-hujan gini datang entah dari mana tiba-tiba menyapanya, dan berlutut layaknya prajurit Cina menghormati Putri Raja, “Qing wen, ni shi LIAN ma?” mendapat perlakuan aneh dan bahasa aneh, LIAN bingung, dia nggak ngerti bahasa Mandarin. Setelah berusaha menjelaskan, akhirnya Pangeran LEI membaca mantra, dia lalu bisa berbahasa Indonesia, sedikit kaku jadinya lucu. Pangeran LEI langsung menjelaskan pokok permasalahannya, tetapi jelas saja LIAN tidak percaya.
Kini, tugas berat Pangeran LEI adalah meyakinkan kepada LIAN kalau LIAN adalah satu-satunya orang yang bisa menyelematan Bumi dari kekeringan. Karena jika Kerajaan Langit Barat di khayangan kalah oleh Kerajaan Langit Timur, maka hujan tidak akan pernah turun ke Bumi dan Matahari akan bersinar selamanya, tidak akan ada malam karena Matahari tidak bergeser ke Langit Barat, kerajaan Langit Timur Ingin menguasai matahari, sumber kehiduoan di seluruh jagad semesta. Mendengar cerita Pangeran LEI, LIAN tidak percaya dan menganggap LEI adalah orang gila, pakaiannya saja kayak pemain opera, merah menyala dan bawa bendera-bendera di punggungnya, bawa pedang dan pakai mahkota, bukannya percaya Lian malah takut. LIAN buru-buru teriak-teriak minta tolong ke AINI sahabatnya, AINI muncul, tetapi Pangeran LEI segera bersembunyi. AINI jadi aneh melihat LIAN yang jadi aneh gara-gara pangeran LIAN.
Singkat Cerita, Pangeran LEI dengan dandanan anehnya terus mengikuti LIAN, kemanapun LIAN pergi. Hal itu menyebabkan LIAN jadi aneh sendiri, heran dan juga penasaran. AINI juga heran, kalau orang itu jahat pasti sudah berbuat jahat, tetapi enggak jahat. Bahkan AINI sengaja menjatuhkan uang saat jalan, nggak diambil juga sama Pangeran LEI. LIAN lalu kasih makanan, nggak di makan sama Pangeran LEI. LIAN dan AINI makin bingung, di manapun LIAN berada, pengeran LEI selalu ada di dekat mereka. Aneh.
Di kampus, LIAN yang terus diikuti Pangeran LIAN jadi perhatan anak-anak yang lain, jadi bahan tertawaan, termasuk oleh RICO. RICO semula menganggap kalau Pangeran LEI orang gila, sama seperti anak-anak yang lain. Pangeran LEI menjelaskan semuanya ke RICO tetapi RICO malah mengusir Pangeran LEI, jangan deket-deket sama LIAN. Pangeran LEI tidak mau pergi, RICO berniat melindungi LIAN, dia mengusir dengan cara kasar, tetapi sekali pukul RICO terlempar jauh. Pingsan. Semua kaget. LIAN lalu menenangkan Pangeran LEI yang terlihat marah ke RICO. Melihat kenyataan itu, melihat kekuatan super yang dimiliki pangeran LEI, LIAN semakin penasaran.
Di rumahnya, LIAN semakin kacau hidupnya karena muncul dua orang aneh lain, yang menggagu kehidupannya, mereka adalah Pangeran FENG dan anak buahnya PANGLIMA HAIYAN. Pangeran FENG dan PANGLIMA HAIYAN meneror LIAN. Terjadi perkelahian sengit antara Pangeran FENG dan Pangeran LEI. LIAN semakin syok, hidupnya semakin aneh dengan 3 orang aneh yang mengikutinya terus.
Singkat cerita, LIAN mulai yakin dengan apa yang dikatakan yang dikatan Pangeran LEI. Tetapi, untuk sembunyi dari musuh mereka Pangeran FENG dan Panglima HAIYAN, LIAN akhirnya merubah penampilan Pangeran LEI menjadi pemuda dengan kostum yang berbeda.
Di kampus, teman-teman LIAN kaget, terlebih RICO yang melihat LEI menjadi pemuda yang keren. RICO masih penasaran, AINI juga semakin bingung dengan apa yang terjadi.
Pangeran LEI terus meyakinkan LIAN untuk mau di ajak ke langit, karena hanya LIAN yang bisa mencabut panah dan menyembuhkan RAJA LONG ayahnya. Jika Raja Long sampai meninggal, kerajaan Barat akan hancur, karena hanya RAJA LONG yang bisa melawan RAJA dari kerajaan langit timur. LIAN pelan tapi pasti mulai jatuh hati dengan pengaran LEI yang sudah berubah penampilannya. Apalagi pangeran LEI beberapa menyelamatkan LIAN dari ulang Pangeran FENG dan panglima HAIYAN. Pangeran LEI menjadi pahlawan di mata LIAN. Waktu semakin mepet, mereka harus segera pergi ke langit.
Suatu malam, LIAN menyatakan dirinya mau pergi ke langit bersama pangeran LEI, tetapi saat pangeran LEI mengajak naik ke langit, mereka tidak bisa naik kelangit. Rupanya LIAN belum iklas. Apa yang diharapkan LIAN agar LIAN iklas mau ke langit? LIAN bilang, kalau dia ingin kembali ke bumi bersama Pangeran LEI… Pangeran LEI bingung, sementara itu musuh mereka Pangeran Feng dan Panglima Haiyan terus menyerang Pangeran LEI. Akhirnya,pangeran LEI menyanggupi permintaan LIAN. Dia akan kembali ke bumi bersama LIAN. LIAN senang, dia iklasdi bawa ke langit. Sekali hentak, tubuh keduanya lenyap (efeknya mungkin kayak film JUMPER).
Pangeran LEI dan LIAN muncul secara tiba-tiba di kamar Raja LONG. Di sini tabib langsung meminta LIAN untuk mencabut panah yang menancap di dada Raja LONG. Aneh bin ajaib, panah tercabut dan RAJA LONG yang sudah sekarat itu langsung sembuh dan langsung gagah berani, sehat dan lukanya hilang. Pangeran LEI dan seluruh prajurit yang di ruangan itu bersykur bahagia dan berlutut memberi hormat. RAJA LONG akan mengabulkan apapun yang diminta LIAN. LIAN tidak minta apa-apa dia sennag bisa membantu RAJA LONG, tetapi Pangeran LEI yang minta hadiah, dia minta ijin untuk turun ke Bumi, menikah dengan LIAN dan menjaga LIAN. Raja mengijinkan, karena LIAN adalah orang yang tulus, dari LIAN akan lahir pahlawan baru…. LIAN dan Pangeran LEI senang, bahagia. Tetapi RAJA LONG punya satu sarat untuk putranya, Raja Long melarang Pangeran LEI untuk menggunakan kekuatannya di Bumi, Pangeran Lei bertanya kenapa? Shòu rén yǐ yú bùrú shòu rén yǐ yú —— Lebih baik mengajarkan orang bagaimana memancing daripada langsung memberinya ikan. Belajarlah jadi manusia yang baik, kata Raja sambil tertawa senang. Semua senang. -SEKIAN-









 TENTANG PENULIS

Endik Koeswoyo penulis skenario, buku dan novel ini lahir di kota Jombang. Pernah mengeyam pendidikan di SMU 2 Banjarmsin, SMU Negeri 1 Sutojayan. Pernah kuliah di AKINDO Yogyakarta dan saat ini sedang menyelesaikan S1 Ilmu Politik di Universitas Bung Karno Jakarta. Gemar menulis sejak Sekolah Dasar. Saat kelas 3 SD di SDN Wonosalam IV Endik Koeswoyo sudah bisa menulis cerita pendek dan dibacakan di depan kelas. Ketika sekolah di SLPN Wonosalam I dia juga aktik menulis untuk mading bahkan sering dimarahi gurunya karena menempel tulisannya di jendela kaca kelasnya. 

Hingga tahun 2014 Endik Koeswoyo sudah menulis 23 judul novel dan Buku. Hijrah ke Jakarta tahun 2012 untuk menulis Sinetron di Sinemart PH Jakarta. Menurutnya kesempatan datang sekali selebihnya adalah kerja keras yang cerdas. Keputusannya ke Jakarta saat itu karena dia diajak oleh Fajar Nugros, "Fajar Nugros adalah orang pertama yang memberi kesempatan ke saya untuk menulis skenario sinetron dan film, dari kesempatan yang diberikan Fajar itulah saya bisa menjadi penulis skenario seperti sekarang" begitulah tuturnya dibeberapa kesempatan. Saat ini Endik Koeswoyo aktif menulis FTV dan Bioskop Indonesia Trans TV. Saat ini memutuskan menjadi penulis freelance. Beberapa film layar lebar yang pernah dia tulis skenarionya "ME And You Vs The Wolrd, Kesurupan Setan. Segera rilis diakhir tahun 2014 film "Cerita Cinta" dan "Erau Kota Raja" adalah skenario film yang dia tulis dan akan tayang di Bioskop Indonesia dan Malaysia akhir tahun 2014.  

Untuk mengenal penulis lebih jauh, silahkan mampir ke BLOG Pribadinya : www://endik.seniman.web.id 

Twitter: @endikkoeswoyo

 

Setiap karya yang kami publikasikan hak cipta dan isi tulisan sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis Untuk Anggota Jaringan Penulis Indonesia yang mau mengirimkan karya harap mencatumkan subyek KARYA ANGGOTA + Tema Tulisan + Judul Tulisan pada email yang di kirim ke jaringanpenulis@gmail.com Bagi yang ingin bergabung menjadi Anggota Jaringan Penulis Indonesia silahkan ISI FORMULIRNYA

10 komentar untuk "CARA MUDAH MEMBUAT SINOPSIS FTV Oleh : Endik Koeswoyo "

Puspa Ayu 9 Oktober 2014 pukul 22.44 Hapus Komentar
keren banget ya ceritanya.. ^_^ berasa baca dongeng dari negri tiongkok :D
Bk 3 Mei 2015 pukul 07.18 Hapus Komentar
Nice post gan
Anonim 16 Agustus 2015 pukul 21.06 Hapus Komentar
ha ha ide ceritanya nyontek film iceman donnie yen
Unknown 18 Desember 2015 pukul 21.53 Hapus Komentar
Numpang coret ya saudara...
Saya punya skenario neh ..
Mas Endik.. pokoke seru dah
The title of" Anak
Angkat Jiwa Ragaku"
Koko bz 3 Februari 2016 pukul 14.16 Hapus Komentar
Salam kenal mas Endik, Mampir juga ya kerumah saya http://menuliscerita4u.blogspot.co.id/2016/01/menjadi-penulis-skenario-otodidak-itu.html
Kacung 10 Maret 2016 pukul 13.59 Hapus Komentar
Masih seputar mengenai Jilbab ya likers....
Mohon maaf bukan niat hati tuk menghakimi temen-temen yang belum bisa memakai jilbab tapi pada dasarnya hanya sekedar untuk saling mengingatkan saja sesama umat islam khususnya wanita,,"
Unknown 24 Mei 2016 pukul 03.47 Hapus Komentar
Sangat menarik penjelasan. Ternyata rumit ya?
Ami Daria 8 Juni 2016 pukul 20.01 Hapus Komentar
Saya adalah salah satu penggemar CERPEN serta NOVEL dan juga penyuka SKENARIO beberapa karya saya sudah saya muat di blog saya PLANETCERPEN.COM barangkali ada yang berminat untuk bekerjasama dengan saya bisa menghubngi saya di nomor HP: 082326272057
Ami Daria 8 Juni 2016 pukul 20.01 Hapus Komentar
Saya adalah salah satu penggemar CERPEN serta NOVEL dan juga penyuka SKENARIO beberapa karya saya sudah saya muat di blog saya PLANETCERPEN.COM barangkali ada yang berminat untuk bekerjasama dengan saya bisa menghubngi saya di nomor HP: 082326272057
Hamdun 20 September 2021 pukul 20.05 Hapus Komentar
Semoga menjadi ilmu yang barakah buat saya
www.jaringanpenulis.com




Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia
SimpleWordPress